Rekomendasi 10 Oleh-oleh Khas Samarinda Yang Tak Boleh Dilewatkan

Oleh-oleh Khas Samarinda

Tidak hanya Balikpapan, Samarinda juga menjadi kota yang harus anda singgahi ketika ke Kalimantan Timur. Samarinda memiliki berbagai tempat menarik untuk anda eksplor. Dan mengunjungi Samarinda tidak lengkap rasanya jika tidak membawa buah tangan. Mengingat kuliner hingga oleh olehnya begitu beragam. Mulai dari makanan khas hingga buah tangan selain makanan bisa anda temukan di tempat ini. Yuk simak oleh oleh dari Samarinda dalam ulasan berikut :

1. Keminting Samarinda

Keminting Samarinda adalah buah tangan yang sangat populer di kalangan para pelancong. Kue satu ini sangat unik dan mungkin tidak bisa anda temukan di daerah lainnya. Kue Keminting merupakan kue yang diolah dari biji kemiri. Untuk menambahkan cita rasa ditambahkan sagu, gula dan juga tepung. Memiliki rasa yang cenderung manis, dan tentunya dengan sedikit lemak. Membuat makanan ini banyak diburu untuk jadi oleh oleh.

Biasanya Keminting akan dijual perkilo dengan harga yang terbilang terjangkau. Anda bisa memilih berbagai kemasan, mulai dari yang bersar hingga yang mediam. Kue kering satu ini sangat cocok dijadikan buah tangan untuk anda yang datang dari luar Samarinda. Terbilang tahan lama dan juga unik. Pastinya kerabat anda akan menyukai oleh oleh khas Samarinda ini. Terutama jika sangat suka ngemil, karena jajanan ini memang sangat lezat.

2. Amplang

Amplang merupakan oleh oleh yang bisa anda jumpai di beberapa daerah di Kalimantan. Dan Samarinda juga penghasil amplang yang selalu diburu untuk dijadikan oleh oleh. Amplang sendiri merupakan makanan ringan sejenis kerupuk yang berbahan dasar ikan tenggiri. Rasanya yang khas menjadi daya tarik tersendiri dan sangat cocok untuk camilan. Umumnya dibandrol mulai dari Rp. 30 ribu hingga Rp.100 ribu tergantung dari beratnya.

3. Bolu Gulung Durian

Bolu Gulung Durian yang berada di Toko Panglima ini begitu terkenal dengan kelembutan dan rasanya yang lezat. Memang jika melihat tampilannya akan sama dengan bolu gulung pada umumnya. Yang membedakannya adalah tambahan buah durian sebagai penambah cita rasa. Dan memang membuat rasanya lebih nikmat dan istimewa. Terutama bagi pecinta durian yang ingin menikmati sajian berbeda dari buah berduri ini.

Tidak hanya memiliki rasa legit yang menggigit, bolu ini juga bisa bertahan selama 3 hingga 4 hari. Sangat cocok untuk anda yang harus menempuh perjalanan cukup panjang dari Samarinda ke rumah. Kue bolu gulung satu ini sangat cocok untuk buah tangan teman teman, tetangga maupun kerabat anda. Tidak hanya bisa didapatkan secara langsung, Toko Panglima juga membuka layanan toko online sehingga bida dipesan kapan saja.

4. Kue Ilat Sapi

Masih berupa makanan, oleh oleh khas Samarinda satu ini juga tidak boleh anda lewatkan. Meskipun artinya lidah sapi, tetapi panganan manis ini dibuat dari adonan tepung dan juga gula merah. Memiliki bentuk bulat dengan taburan wijen di atasnya, membuat rasanya makin legit dan tampilannya juga makin cantik. Anda bisa dengan mudah mendapatkan kue ilat sapi ini di beberapa toko oleh oleh. Harganya juga terjangkau mulai Rp. 3 ribu hingga Rp. 5 ribu setiap buahnya.

5. Gula Gait

Gula Gait merupakan panganan khas Samarinda yang rasanya juga manis dan bisa dijadikan sebagai oleh oleh. Rasa manisnya didapatkan dari perpaduan gula putih dan juga gula aren. Untuk membuat jajanan ini, dibutuhkan waktu yang cukup lama hingga bisa dinikmati. Tampilannya unik mirip dengan kayu namun akan sangat legit di mulut. Gula Gait ini bisa dengan mudah anda temukan di beberapa tempat oleh oleh yang tersebar di Samarinda.

6. Sarung Samarinda

Selain makanan anda juga bisa membawa oleh oleh berupa Sarung Samarinda yang juga tak kalah populer. Orang Indonesia sendiri sangat menyukai menggunakan sarung dan banyak digunakan oleh bapak bapak. Walaupun ada juga perempuan yang menggunakan kain sarung. Sarung Samarinda bisa dikatakan sebagai produk unggulan dari Samarinda dan diproduksi oleh warga lokal Samarinda. Dimana Sarung pertama kali dikenalkan oleh suku Bigis, Sulawesi di sekitaran tahun 1668.

Dan hingga kini sarung asal Samarinda menjadi produk dalam negeri yang tak kalah bagus. Terbuat dari kain yang berkualitas dan berbagai motif sangat cocok untuk dijadikan sebagai oleh oleh khas Samarinda. Anda bisa menjadikan sarung ini sebagai hadiah ketika lebaran datang. Untuk harganya bervariasi, mulai dari Rp. 100 ribu ke atas tergantung bahan dan juga ukurannya. Semakin mahal, maka kualitas yang ditawarkan juga akan semakin bagus.

7. Abon Ikan Haruan

Tidak hanya berupa camilan, anda juga bisa membawa buah tangan berupa abon. Abon khas Samrinda ini dikenal dengan nama abon ikan haruan atau ikan gabus. Memang ikan gabus sendiri sudah menjadi makanan masyarakat lokal. Cita rasanya akan semakin lezat jika dijadikan abon dan juga lebih tahan lama. Meskipun demikian tidak ada bahan pengawet yang digunakan. Rasanya yang khas membuat banyak pelancong yang memburu abon khas Samarinda ini.

8. Lempok Durian

Untuk penggemar durian jangan sampai melewatkan kudapan yang satu ini. Lempok durian ini merupakan dodolnya Samarinda dengan bahan dasar buah durian. Memiliki rasa manis dan rasa durian yang khas membuat panganan ini banyak dijadikan sebagai oleh oleh. Salah satu merk Lempok Durian yang paling terkenal adalah Lempok Durian Hj. Ny. Adrian N. Untuk harganya terbilang terjangkau, biasanya dibandrol mulai dari Rp. 5 ribu hingga Rp. 20 ribuan saja.

9. Ulap Doyo

Untuk anda yang ingin membawa oleh oleh khas dari Samarinda selain makanan, bisa menjadikan Ulap Doyo ini sebagai pilihan. Ulap Doyo merupakan kerajinan tangan khas Suku Dayak yang dibuat dari Doyo. Dimana Doyo adalah tanaman yang biasanya tumbuh di kawasan Tanjung Isuy. Dari tanaman ini kemudian disulap menjadi kain yang beraneka motif. Ulap Doyo ini diaplikasikan dalam berbagai hal mulai dari dompet, tas, pakaian hingga hiasan dinding.

10. Kaos Jukut

Kaos juga bisa dijadikan sebagai oleh oleh khas Samarinda untuk sanak saudara anda. Kaos Jukut sendiri merupakan kaos yang memiliki desain yang mengangkat kebudayaan lokal. Tak jarang juga bisa merepresentasikan suku Dayak lengkap dengan ukirannya yang khas. Kaos kaos unik khas Samarinda ini bisa anda temui di berbagai outlet souvenir. Berbagai motif dan variasi ini juga dijual dengan harga yang beragam.

Setiap daerah di Indonesia memang selalu memiliki keunikan tersendiri. Baik dari lingkungannya hingga dari oleh oleh yang dimilikinya. Berkunjung ke Samarinda, anda tidak hanya bisa berburu buah tangan makanan saja, namun juga bisa berupa barang. Jika memang tujuan anda jauh, sebaiknya anda memilih oleh oleh yang bisa tahan lama. Agar nanti tidak basi ketika anda sampai di tempat tujuan.
Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak